Datadog Aplikasi Performance Monitoring Impian Developer

Subscribe Dengan Account Google Untuk Mendapatkan Artikel Terbaru !
Datadog Aplikasi Performance Monitoring Impian  Developer
Black Showman dan Pembunuhan di Kota Tak Bernama

Black Showman dan Pembunuhan di Kota Tak Bernama

Pembunuhan bisa terjadi di mana saja, termasuk di sebuah kota kecil, terpencil, dan nyaris terlupakan di tengah pandemi Covid-19. Seorang mantan guru SMP ditemukan tewas tercekik di halaman rumahnya sendiri.

Buy

Di era pertumbuhan ekonomi digital yang berkembang begitu pesat, dibutuhkan kecepatan adaptasi dan kemampuan kecepatan menangkap peluang serta kecepatan menyelesaikan masalah.

Transformasi digital akhir-akhir ini di berbagai negara berkembang menjadi salah satu topik bahasan yang tak berujung. Hal ini karena pada umumnya di berbagai negara berkembang suport terhadap ketersediaan infrastruktur teknologi sangat kurang.

Transformasi digital yang sukses akan membawa sebuah negara pada penemuan-penemuan ekonomi baru yang lebih bisa mensejahterakan masyarakat secara berkeadilan.

Ngomong-ngomong tentang transformasi digital tentunya tidak terlepas dari ketersediaan SDM yang unggul dan adaptif terhadap perubahan.

Jika kita melihat pada industri software, kita akan melihat berbagai macam automation proses yang terjadi. Proses otomasi ini salah satunya pada proses performance monitoring, hampir semua perusahaan IT berlomba-lomba mencari cara untuk mengotomasi proses monitoring.

datadog deployment tracking datadog deployment tracking // image datadoghq

Proses otomosi ini dilakukan untuk memantau segala hal yang terjadi pada sistem dari ujung ke ujung. Karena di era sistem terdistribusi saat ini perusahaan yang berhasil mengotomasi proses monitoring dialah yang akan jadi pemenangnya.

Kenapa demikian ?, tentunya karena dengan kita bisa melihat anomali end-to-end pada sebuah sistem, akan lebih memudahkan proses mitigasi terhadap berbagai resiko yang terjadi di kemudian hari.

Sayangnya untuk bisa mengimplementasikan automation Aplication Performance MonitorinG (APM) bukanlah hal yang murah. Dalam hal ini salah satu tools APM yang menjadi impian dvisi IT di era modern ini adalah DATADOG.

Datadog Application Performance Monitoring (APM) menyediakan pelacakan terdistribusi End-to-End dari perangkat frontend ke database. 

Dengan menghubungkan pelacakan terdistribusi secara cepat dengan data frontend dan backend. Datadog APM memungkinkan Anda memantau dependensi layanan, mengurangi latensi, dan menghilangkan kesalahan sehingga pengguna Anda mendapatkan pengalaman terbaik.

datadog matric monitoring datadog matric monitoring // image datadoghq

 

Berikut ini beberapa fitur dari Datadog APM


1) End-to-end application performance monitoring


Dengan menggunakan Datadog APM anda tidak lagi memerlukan server untuk menampung log monitoring Anda. Hanya dengan request_id Anda sudah bisa memantau proses End-to-End pada sistem terdistribusi yang Anda buat.